Connect with us

ADVERTORIAL

Pemkab Bolsel Gelar Rakor Pelaksanaan Pilsang Serentak 2022

Published

on

BOLSEL, PANTAU24.COM-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) menggelar rapat koordinasi (Rakor) pelaksanaan pemilihan sangadi (Pilsang) tanun 2022, yang dilaksanakan di lapangan futsal, kawasan perkantoran panango, Kamis, 07 April 2022.

Rakor dipimpin oleh Bupati Iskandar Kamaru, dan dihadiri Sekda Marzanzius A. Ohy, Asisten I Alsyafri Kadullah, Kabag SIMDA Polres Bolsel, Perwira Penghubung TNI-AD, perwakilan Danpos TNI-AL, serta jajaran pimpinan Perangkat Daerah.

Bupati memimpin rakor pelaksanaan pemilihan sangadi tahun 2022. (Foto: Istimewa)

Dalam sambutanya, Bupati Iskandar menyampaikan bahwa pelaksanaan pilsang serentak kali ini masih akan dilaksanakan dalam suasana pandemi Covid-19, sama seperti tahun sebelumnya, dimana 27 desa melaksanakan pemilihan dengan menerapkan protokol kesehatan ketat.

“Tahun 2022 ini ada 38 desa yang akan melaksanakan pemilihan, sesuai dengan jadwal dan tahapannya, pilsang dibagi 4 tahapan penting yaitu persiapan dan pencalonan mulai tanggal 7-16 April 2022,” kata Bupati.

Rapat koordinasi terkait pelaksanaan pemilihan sangadi tahun 2022 (Foto: Istimewa)

“Sementara pemungutan suara dijadwalkan 18 mei mendatang dan untuk penetapan calon terpilih pada 20 Mei 2022 dan setelah terbit SK maka pelantikan akan dilakukan pada 5 Juli 2022”, lanjutnya.

Fakta menarik dan bermanfaat

Bupati mengatakan, tugas panitia baik panitia kabupaten maupun desa, bukan hanya sekedar menyelenggarakan pemilihan. Tetapi juga menjaga kondisi agar tetap kondusif dengan mengacu pada peraturan yang berlaku.

Rapat koordinasi terkait pelaksanaan pemilihan sangadi tahun 2022 (Foto: Istimewa)

Selain itu kata Buapti, panitia juga berkewajiban memastikan pelaksanaan pilsang serentak ini tetap menerapkan protokol kesehatan sebagaimana diatur dalam Perda Nomor 1 Tahun 2022 tentang Pemilihan, Pengangkatan dan Pemberhentian Sangadi.

“Juga seluruh stacholder pemkab Bolsel bersama panitia pilsang, kedepan dapat melaksanakan tugas dengan benar, mengikuti prosedur yang berlaku, serta berlandaskan pada asas netralitas dan tetap menjunjung tinggi kejujuran,” pungkasnya. (Advertorial)

|Penulis: Reza Pahlevi