Pemkab Bolsel Tingkatkan Kewaspadaan Bencana

  • Share
Pemkab Bolsel melaksanakan apel gelar pasukan dalam rangka kesiapan pencegahan, penanganan dan penanggulangan bencana alam, yang digelar di lapangan futsal Molibagu Kecamatan Bolaang Uki, Senin, 25 Oktober 2021. (Foto: Istimewa)

BOLSEL, PANTAU24.com-Sebagai daerah yang termasuk rawan bencana, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) terus melakukan langkah preventif atau pencegahan.

Salah satunya adalah dengan melaksanakan apel gelar pasukan dalam rangka kesiapan pencegahan, penanganan dan penanggulangan bencana alam, yang digelar di lapangan futsal Molibagu Kecamatan Bolaang Uki, Senin, 25 Oktober 2021.

Baca Pula:  Reaksi Warga saat PPKM di Kotamobagu Kembali Diperpanjang

Kegiatan ini dipimpin langsung, Bupati Bolsel Hi Iskandar Kamaru SPt. Dalam arahanya, Kamaru menyampaikan bahwa penanganan bencana alam serta bencana non alam Covid-19 harus dilakukan bersama-sama.

“Khususnya pemerintah daerah dan Polres,” katanya.

Menurut Bupati, program pemerintah akan terlaksana dengan baik jika dilakukan secara bersama-sama.

Fakta menarik dan bermanfaat

“Termasuk program pemerintah dalam penanggulangan bencana non alam Covid-19 melalui vaksinasi dapat terlaksana dengan baik,” ujarnya.

Baca Pula:  Dihadapan DPP PDI Perjuangan, Iskandar Kamaru Persentasikan Strategi Pemenangan Pemilu 2024

Acara ini, turut dihadiri Kapolres Bolsel, AKBP Yuli Kurnianto SIK beserta jajarannya serta instansi teknis terkait di lingkungan Pemkab Bolsel.

|Penulis: Reza Pahlevi

  • Share

Leave a Reply

WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com