Bolsel
Lagi, Bupati Iskandar Resmikan Puskesmas Dumagin dan Onggunoi
Untuk Puskesmas Dumagin dalam persiapan peningkatan status jadi rawat inap

BOLSEL, PANTAU24.COM-Setelah meresmikan Puskesmas Duminanga, Kecamatan Helumo, Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Iskandar Kamaru kembali meresmikan dua puskesmas sekaligus pada, Jumat 5 Maret 2021. Adalah Puskesmas Dumagin dan Puskesmas Onggunoi, Kecamatan Pinolosian Timur.
Dalam sambutannya, Iskandar mengatakan, kedua Puskesmas tersebut merupakan fasilitas kesehatan yang dibangun menggunakan dana APBD tahun anggaran 2020 dengan tujuan memaksimalkan pelayanan kesehatan kepada seluruh masyarakat.
“Kedua puskesmas ini berstatus rawat jalan. Namun untuk Puskesmas Dumagin dalam persiapan peningkatan status jadi rawat inap,” kata Iskandar.
Ia berharap, masyarakat dapat memanfaatkan secara maksimal semua bentuk pelayanan di kedua fasilitas kesehatan (Faskes) yang baru diresmikan itu. Bupati juga mengimbau kepada seluruh tenaga kesehatan (nakes) agar melayani masyarakat secara profesional dan tidak membeda-bedakan dalam hal pelayanan.
Di sisi lain, salah satu yang menjadi target Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolsel untuk tahun 2021 ini di bidang kesehatan adalah prioritas penanganan masalah stunting. Apalagi, menurut Bupati, saat ini seluruh masyarakat Bolsel sudah tercover semua dalam program BPJS.
Pada peresmian 2 Puskesmas di Kecamatan Pinolisian Timur itu, Bupati turut didampingi Wabup Deddy Abdul Hamid, Anggota DPRD Bolsel, Sekda Marzanzius Arvan Ohy, Asisten 1 dan 3, Pimpinan OPD, Camat, Sangadi dan BPD se-Kecamatan Pinolosian Timur serta tokoh-tokoh masyarakat.(*)

You must be logged in to post a comment Login