Connect with us

Bolsel

Luar Biasa, Seluruh Desa di Bolsel Bakal Tersedia Layanan Internet

Untuk mewujudkan target tersebut maka pemerintah daerah dalam waktu dekat akan melakukan kerjasama dengan PT Indonesia Connet Plus atau ICON+

Published

on

Bupati Bolsel Iskandar Kamaru dan Wabup Deddy Andul Hamid diwawancarai Awak media. (Foto: Bagian TUP dan Protokol Setda Bolsel)

BOLSEL, PANTAU24.COM-Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) menargetkan seluru Desa di Daerah itu dapat terjangkau layanan internet.

Hal itu disampaikan Bupati Bolsel Iskandar Kamaru, disela-sela kunjungannnya ke kantor Camat Helumo, Rabu 10 Februari 2021.

Bupati Iskandar Kamaru mengatakan, untuk mewujudkan target tersebut maka pemerintah daerah dalam waktu dekat akan melakukan kerjasama dengan PT Indonesia Connet Plus atau ICON+.

“Insya Allah penandatanganan kerjasama dengan Icon+ akan kita laksanakan pada Senin 15 Ferbruari 2021 pekan depan,” kata Bupati kepada sejumlah wartawan.

Iskandar menjelaskan, sebagai daerah dengan wilayah yang begitu luas dan jangkauan wilayah yang cukup jauh, kehadiran layanan internet menjadi sebuah keharusan. Hal ini juga dinilai dapat memberikan dampak besar terhadap pelayanan publik di 81 Desa yang ada di Kabupaten Bolsel.

Fakta menarik dan bermanfaat

“Salahsatunya dapat memudahkan layanan kepada masyarakat,” ucapnya.

Iskandar juga optimis, hadirnya layanan Internet di seluruh wilayah dapat memudahkan pemerintah dalam menerapkan aplikasi e-Goverment dan e-Kinerja.

Selain itu kata Iskandar, fasilitas internet ini akan sangat membantu pemerintah desa dalam melakukan pengelolaan sitem keuangan desa melalui penerarapan Kas Desa (Kasda) online.

“Tidak hanya itu, masyarakat juga akan sangat terbantukan dengan hadirnya layanan ini,” pungkasnya.

Penulis: Rinto Binolombangan