Connect with us

Bolmong

Rincian Kasus Baru Covid-19 di Bolmong 4 Desember, 11 Diantaranya Anggota KPPS

Published

on

swab di bolmong
Pengambilan sampel swab kepada anggota Badan Ad Hock KPU Bolmong yang digelar di RSUD Bolmong. (foto dok. Pantau24.com)

BOLMONG, PANTAU24.COM-Dari 13 kasus baru konfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), pada Jumat 4 Desember 2020, 11 diantaranya merupakan anggota Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS).

Hal itu sebagaimana disampaikan juru bicara Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bolmong, dr Debby Kulo.

Dalam rilis yang dikirim via pesan WhatsApp, disebutkan pasien 7175, perempuan 34 tahun asal Desa Bakan, Kecamatan Lolayan merupakan follow up rapid reaktif anggota KPPS, pasien 7176 perempuan 22 tahun asal Desa Bakan (KPPS), 7177 perempuan 25 tahun asal Desa Sinsingon Barat, Kecamatan Passi Timur (KPPS), 7178 perempuan 28 tahun asal Desa Mopait, Kecamatan Lolayan (KPPS), 7179 Laki-laki 30 tahun asal Desa Bilalang 4, Kecamatan Bilalang (KPPS), 7180 perempuan 44 tahun asal Desa Mopuya Utara Kecamatan Dumoga Utara (KPPS), 7182 laki-laki 48 tahun asal Desa Osion Kecamatan Dumoga Utara (KPPS), 7183 perempuan 38 tahun asal Mopuya Selatan Kecamatan Dumoga Utara (KPPS), 7184 perempuan 40 tahun asal Mopuya Selatan Kecamatan Dumoga Utara (KPPS), 7185 perempuan 23 tahun asal Desa Ibolian Kecamatan Dumoga Tengah (KPPS) da pasien 7186 laki-laki 31 tahun asal Desa Tapadaka Timur, Kecamatan Dumoga Tenggara (KPPS).

Baca juga: 396 Anggota Badan Ad Hoc KPU Bolmong Reaktif Rapid Test

“Dua kasus lainnya hari ini 7165 laki-laki 51 tahun asal Desa Solog, Kecamatan Lolak dan 7174 perempuan 18 tahun asal Desa Bulud Kecamatan Passi Barat merupakan kontak erat dari pasien 6387. Keduanya bukan anggota KPPS,” kata dokter Debby.

Fakta menarik dan bermanfaat

Dengan bertambahnya 13 kasus baru tersebut, maka secara akumulasi total kasus Covid-19 di Bolmong hingga 4 Desember 2020 mencapai 97 kasus. Dengan rincian, sembuh 69 orang, meninggal 7 orang, kasus aktif 21, dan suspek 1 orang.