Bolsel
Di Tengah Keterbatasan Anggaran, Arifin Olii Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat

BOLSEL, PANTAU24.COM-Guna menyerap aspirasi masyarakat, sebanyak Tujuh Anggota Legislatif (Aleg) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) dapil III, menggelar reses di Desa Pinolosian, Kecamatan Pinolosian, Rabu, 16 Februari 2022.
Sebelumnya, Aleg dapil III Pinolosian Bersatu telah melaksanakan reses di Dua titik yang dilaksanakan di Desa Pidung, Kecamatan Pinolosian Timur, Selasa, 15 Februari 2022, Desa Mataindo Kecamatan Pinolosian Tengah dan dan dilanjutkan di titik terakhir Desa Pinolosian, Kecamatan Pinolosian.

Ketua DPRD, Arifin Olii menyampaikan, reses merupakan kegiatan rutin anggota DPRD yang diselenggarakan untuk menjaring aspirasi masyarakat. Hal tersebut dinilai menjadi momentum bagi warga untuk menyampaikan aspirasinya.
“Reses ini sangat penting untuk dilakukan, karena memang aspirasi masyarakat juga harus diperjuangkan. Apa yang menjadi keinginan bapak ibu adalah keinginan kami juga, namun kita tau saat ini ada keterbatasan anggaran, tapi saya yakin dan percaya kami akan terus memperjuangkan apa yang menjadi keinginan bapak ibu,”katanya saat menyampaikan sambutan.

Dalam momentum tersebut, aspirasi yang disampaikan masyarakat sebagian besar hampir sama. Seperti normalisasi sungai, tambatan perahu, pengaspalan jalan kebun, penerangan jalan umum, dan dana insentif bagi lembaga adat dan pegawai syari.
“Persoalan normalisasi ini ada sedikit kendala. Alasan utama ketika kami dengan balai sungai, kendalanya ada di lokasi normalisasi karena pengerjaanya menggunakan alat berat. Nah akses jalan ke lokasi itu yang agak sulit,” terangnya.

Tak hanya akses ke lokasi, kendala yang akan di hadapi juga terkait endapan sungai yang akan dikeruk.
“Itu yang agak sulit mereka lakukan, sehingga ketika membuat proposal harus memasukan lokasi pembuangan hasil sedimen itu, kalau tidak ada ya memang tidak bisa,” ungkapnya. (Advertorial)
|Penulis: Reza Pahlevi

You must be logged in to post a comment Login