Bitung
Akui Kekurangan Personil, Bawaslu Kota Bitung Ajak Masyarakat Ikut Kawal Pemilu 2024
BITUNG, PANTAU24.COM– Badan Pemgawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Bitung kembali mengajak partisipasi aktif semua lapisan masyarakat untuk ikut ambil bagian dalam pengawasan pelaksanaan Pemilu 2024.
Komisioner Bawaslu Kota Bitung, Iten Kojongian, Sumber Daya Manusia (SDM) yang dimiliki Bawaslu sangat terbatas sehingga tidak sehingga butuh keterlibatan masyarakat
Hal itu disampaikan Iten saat membukan Rapat Pengawasan Logistik Pemilu 2024 yang diselenggarakan Bawaslu Kota Bitung di salah satu cafe di Kecamatan Girian, Rabu (7/2/2024).
“Salah satu tujuan Rapat Pengawasan Logistik Pemilu 2024 kami gelar tak lain untuk mengajak partisipasi aktif masyarakat untuk bersama-sama lakukan pengawasan karean SDM Bawaslu terbatas,” kata Iten.
Dia juga menyampaikan, sukses tidaknya Pemilu 2024 bukan hanya tanggungjawab Bawalu atau KPU, tapi juga masyarakat. Untuk itu dibutuhkan peran aktif masyarakat dalam ikut lakukan pengawasan Pemilu 2024 yang sebentar lagi akan masuk tahap pedistribusian logistik.
“Saat berada di TPS, pastikan surat suara yang dipegang dalam keadaan baik. Jika ada yang rusak atau mencurigakan, silakan laporkan ke Pengawas TPS. Dengan demikian, maka masyarakat telah ikut berpartisipasi lakukan pengawasan,” ujarnya.
Dia menambahkan, terkait dengan pengawasan distribusi logistik Pemilu 2024, Iten mengakui sedikit mengalami kendala. Pihaknya kekurangan anggota Pengawas Kelurahan, sehingga butuh partisipasi masyarakat untuk ikut mengawasi proses distribusi logistik Pemilu 2024.
“Jangan takut untuk melapor jika menemukan kejanggalan distribusi logistik. Ingat, peran masyarakat sangat dibutuhkan untuk bersama-sama lakukan pengaasan,” katanya.
Hadir juga sebagai pemateri dalam Rapat Pengawasan Logistik Pemilu 2024, Komisioner KPU Kota Bitung, Frangky Takasihaeng dan mantan Komisioner KPU Kota Bitung periode 2018-2023, Syarifudin Hasan.
You must be logged in to post a comment Login