Connect with us

Bolmut

Bupati Bolmut Hadiri Gerakan Masyarakat Pemasangan Tanda Batas

Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Depri Pontoh Menghadiri Pencanangan Gerakan Masyarakat Pemasangan Tanda Batas (Gemapatas) Kabupaten Bolmut yang bertempat di kantor Desa Kopi Kecamatan Bintauna, Jumat 3 Februari 2023.

Published

on

BOLMUT,PANTAU24.com- Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Depri Pontoh Menghadiri Pencanangan Gerakan Masyarakat Pemasangan Tanda Batas (Gemapatas) Kabupaten Bolmut yang bertempat di kantor Desa Kopi Kecamatan Bintauna, Jumat 3 Februari 2023.

Pencanangan Gempatas ini dilaksanakan boleh Kantor Pertanahan Kabupaten Bolmut Bersama Pemerintah Daerah Bolmut.

Kegiatan pencanangan ini di awali dengan pemasangan tanda batas Oleh Bupati Bolmut, Kapolres Bolmut, Kejari Bolmut dan Kepala Kantor Pertanahan Bolmut.

Bupati menyampaikan apresiasi dan Terima kasih kepada kepala Kantor Pertanahan  Bolmut dan unsur terkait serta masyarakat desa kopi yang telah menyelenggarakan kegiatan ini, sebab kegiatan ini juga dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia.

Bupati mengimbau kepada seluruh masyarakat agar supaya bisa berkoordinasi dengan pihak terkait untuk menentukan batas-batas tanah yang dimiliki masyarakat.

Fakta menarik dan bermanfaat

“Agar nantinya tidak akan terjadi kesalah pahaman yang berakibatkan terjadinya konflik. Karena apa yang dilaksanakan oleh Pemerintah untuk menjaga hak milik rakyat,” ujarnya.