Bolsel
Tak ada Keterwakilan Perempuan, Bawaslu Bolsel Perpanjang Pendaftaran Panwaslucam Posigadan

BOLSEL, PANTAU24.COM-Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu), Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), membuka kembali pendaftaran rekrutmen Panwaslucam khusus Kecamatan Posigadan.
Hal ini dilakukan setelah pada tahapan pendafataran yang dibuka pada 21-27 September lalu, Kecamatan Posigadan belum memenuhi ketentuan, yakni 30 persen keterwakilan perempuan.
Hal itu dikatakan oleh Koordinator Sekretariat Bawaslu Bolsel, Verawaty Kaawoan. Menurutnya, saat ini pendaftaran Panwaslucam sudah ditutup dan telah masuk sebanyak 95 berkas pelamar dari 7 Kecamatan.
“Khusus untuk Kecamatan Posigadan pendaftaran masih tetap dibuka sampai dengan 8 Oktober 2022. Karena belum ada keterwakilan perempuan sebesar 30 persen dari jumlah 11 orang pelamar yang masuk,” ujar Verawaty, Kamis, 06 September 2022.
Untuk memenuhi persyaratan perekrutan, Verawaty menuturkan, bahwa pihaknya mulai hari ini hingga Jumat besok akan melakukan jemput bola di Kecamatan Posigadan.
“Hal ini untuk mendaftarkan warga masyarakat yang ingin ikut dalam rekrutmen,” ungkapnya, sembari berharap ada tokoh-tokoh perempuan asal Kecamatan Posigadan bisa ikut berpartisipasi dalam pemilu.
“Harapannya, hingga selesai tahapan perpanjangan pendaftaran nanti akan ada keterwakilan perempuan untuk Kecamatan Posigadan,” tandasnya.

You must be logged in to post a comment Login