Bolsel
SKB Bolsel Gelar Ujian Kesetaran Paket B

BOLSEL, PANTAU24.COM-Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), melaksanakan Ujian Pendidikan Kesetaraan (UPK) untuk program Paket B dan C, Kamis, 12 Mei 2022.
Diketahui, ujian dilaksanakan selama 3 hari, mulai dari tanggal 10 Mei dan berakhir, Kamis 12 Mei 2022. Ujian diikuti 60 warga belajar paket B dan 9 orang yang mengikuti ujian susulan paket C.
“Sesuai jadwal, pelaksanaan UPK paket B ini adalah 3 hari yang di mulai dari hari Selasa hingga hari ini Kamis 12 Mei 2022, dan di ikuti oleh 60an warga belajar paket B, sedangkan untuk warga belajar paket C ada sebanyak 9 Orang yang mengikuti ujian susulan,” kata Kepala Sekolah SKB Bolsel Martinus I Nyoman Suarjana, saat di konfirmasi awak media.
Martinus menuturkan, pelaksanaan UPK ini merupakan rangkaian proses akhir pembelajaran yang wajib diikuti oleh seluruh warga belajar.
“Pelaksanaan UPK ini adalah rangkaian kegiatan proses pembelajaran yang wajib diikuti oleh seluruh warga belajar, karena ini merupakan bagian dari syarat kelulusan mereka,” ujarnya, sembari berharap semua warga belajar paket B yang terdaftar lulus 100 persen.
“Bagi warga belajar yang tidak mengikuti ujian ini, diharapkan untuk dapat mengikuti ujian susulan pada 17 Mei nanti,” harapnya, serta memberikan semangat kepada para warga belajar yang mengikuti ujian.
“Usia bukanlah penghalang untuk belajar, tetap semangat kalian para warga belajar. semoga apa yang kalian cita-citakan dapat terwujud,” katanya.

You must be logged in to post a comment Login