Connect with us

Bolsel

Wabup Bolsel Pimpin Apel Gelar Pasukan

Published

on

BOLSEL, PANTAU24.COM-Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman pada perayaan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 di wilayah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolsel bekerjasama dengan Polres setempat menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Lilin Samrat 2021, Kamis, 23 Desember 2021.

Operasi Gelar Pasukan yang di laksanakan di lapangan futsal kompleks perkantoran panango ini, dipimpin Wakil Bupati (Wabup) Deddy Abdul Hamid.

Giat juga dihadiri Kapolres Bolsel beserta jajaran, Perwira Penghubung TNI beserta jajaran, Wakil Ketua DPRD Bolsel, para Asisten bersama jajaran pimpinan PD dan staf teknis terkait.

Dalam sambutanya, Wabup Deddy menyampaikan bahwa Apel Gelar Pasukan dilaksanakan sebagai bentuk kesiapan pelaksanaan pengamanan perayaan Natal Tahun 2021 dan Tahun Baru 2022.

“Operasi ini akan dlaksanakan selama 10 hari, mulai dari tanggal 24 Desember 2021 hingga 2 Januari 2022,” katanya

Fakta menarik dan bermanfaat

Dikatakanya lebih lanjut, perayaan natal dan tahun baru oleh masyarakat sering dirayakan ditempat-tempat wisata yang akan meningkatkan aktivitas pusat keramaian.

“Peningkatan aktivitas masyarakat ini tentu saja sangat berpotensi menimbulkan ganguan dan pelanggaran protokol kesehatan, oleh karena itu saya harapkan seluruh petugas mampu menentukan langkah antisipasi yang proaktif dan aplikatif serta cara bertindak yang cepat, efektif dan efisien dalam menghadapi berbagai potensi ganguan yang ada,” terangnya

Tak lupa, Wabup mengimbau kepada petugas agar dapat mengedepankan kegiatan preventif serta penindakan secara humanis, tegas dan profesional dalam penegakan hukum.

“Tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran covid-19 sehingga masyarakat dapat merayakan natal dan tahun baru dengan rasa aman dan nyaman,” tandasnya.

Penulis: Reza Pahlevi