Bangkit Bersama Lawan Covid-19, Polres Kotamobagu Bantu Warga Terdampak Pandemi

  • Share
Bantuan covid-19
Ilustrasi, (Foto: Pexels).

KOTAMOBAGU, PANTAU24.COM – Pandemi Covid-19 yang telah melanda hampir dua tahun belakangan berdampak pada ekonomi, terutama bagi warga yang terpapar langsung virus ini.

Hal tersebut membangkitkan rasa peduli dan gotong royong agar saling membantu terutama bagi warga di wilayah Satuan Sabhara Polres Kotamobagu menggelar kegiatan bhakti sosial (Baksos) berupa pemberian paket Sembako kepada warga yang membutuhkan.

Baca Pula:  Penggunaan Dihentikan Sementara, Sulut Kebagian 163 Ribu Dosis Vaksin AstraZeneca Bacth CTMAV547

Kegiatan ini dipimpin langsung Kasat Sabhara AKP Sahir Budi Mantoyo. Adapun sasaran pemberian bantuan yakni warga kurang mampu yang paling terdampak dengan adanya pandemi covid-19.

Menurut AKP Sahir Budi Mantoyo, bahwa aksi baksos yang digelar satuannya bertujuan membantu meringankan beban ekonomi masyarakat, ditengah masa-masa sulit akibat adanya pandemi ini.

“Besar harapan kami melalui kegiatan ini semoga dapat membantu meringankan beban ekonomi masyarakat, khususnya warga kurang mampu serta warga yang sudah tidak bisa bekerja lagi serta warga yang paling terdampak dengan adanya pandemi ini,”

Fakta menarik dan bermanfaat
Baca Pula:  Terkini Covid-19: Kasus konfirmasi capai 95.418, Sembuh 53.945

“Selain itu kami juga berharap, memalui kegiatan ini dapat turut meringankan beban warga yang hingga saat ini terpaksa masih harus mencari rezeki meski adanya penerapan PPKM,” sambungnya lagi.

  • Share

Leave a Reply

WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com