Connect with us

Kotamobagu

Segera Diresmikan, RSUD Kotamobagu Punya Radiologi Sendiri

Ini merupakan satu langkah maju yang ditelorkan Pemerintah Kotamobagu dalam upaya meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat

Published

on

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kotamobagu. (Foto: Halodoc)

KOTAMOBAGU, PANTAU24.COM-Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kotamobagu sudah miliki fasilitas radiologi sendiri. Rencananya akan diresmikan dalam waktu dekat.

Ini merupakan satu langkah maju yang ditelorkan Pemerintah Kotamobagu dalam upaya meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

Masyarakat tidak perlu lagi ke Manado untuk sekadar pemeriksaan dengan menggunakan fasilitas radiologi.

Saat ini, pihak RSUD tinggal menunggu izin terbit untuk mulai mengoperasikan radiologi.

Kepala Bagian Administrasi Umum, RSUD Kotamobagu, Hendri Kolopita, menjelaskan instalasi radiologi RSUD Kotamobagu dibangun tahun 2018 dengan sumber dana Dana Alokasi Kkhusus (DAK) bidang kesehatan dengan nilai kontrak Rp3.369.300.000 miliar.

Fakta menarik dan bermanfaat

“Seluruh infrastruktur radiologi lengkap dan siap dioperasikan. Tinggal menunggu izin keluar, radiologi RSUD Kotamobagu sudah bisa melayani masyarakat dalam pemenuhan kesehatan,” pungkasnya.

Sekadar informasi, radiologi merupakan fasilitas kesehatan untuk pemeriksaan diagnosis, dan mengobati penyakit menggunakan prosedur pencitraan, seperti rontgen, CT scan, pencitraan resonansi magnetik (MRI), kedokteran nuklir, hingga USG.

Penulis: Reza Ramadhan

Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply