PERISTIWA
Update 7 Mei 2020: Covid-19 Indonesia Bertambah 338 Kasus, Total 12.776 Kasus

Dalam konfrensi pers yang berlangsung Achmad Yurianto menginformasikan penambahan kasus covid 19 indonesia pada hari ini, Kamis (7/5/2020) sebanyak 338 Kasus bertambah sehingga total keseluruhan ada 12.776 kasus.
“Pemeriksaan spesimen yg di lakukan melalui tes PCR sebanyak 134.151 spesimen dari 96.717 org, dan dari pemeriksaan tersebut didapat konfirmasi kasus positif bertambah 338 kasus menjadi 12.776 kasus. Ujar Achmad Yurianto
Sementara dari total kasus positif tersebut bertambah juga pasien sembuh sebanyak 64 orang sembuh dan total sudah ada 2.381 pasien sembuh dan yang terkonfirmasi meninggal bertambah 35 orang menjadi 930 orang.
Yuri juga memberi penjelasan bahwa gambaran dari hasil covid 19 yang ada membuktikan sampai saat ini penularan itu masih terjadi oleh karena itu ia menghimbau masyarakat untuk tetap di rumah, tidak berpergian, tidak mudik dan beribadah dari rumah.
“Gambaran-gamabaran ini menggambarkan bahwa penularan covid 19 masih tejadi oleh karena itu ada baiknya untuk tetap di rumah dan beribadah dari rumah, tidak mudik tidak berpergian ini yang harus dilakukan.” Tambah Yuri
Sementara ini juga ada pertambahan 4 kab/kota yang tertular sehingga total menjadi 354 kab/kota terdampak dari total seluruh 34 provinsi.
Daerah paling banyak dengan pasien sembuh yaitu DKI Jakarta, Sulawesi Selatan, Jawa Timur, Bali dan Jawa Barat.

You must be logged in to post a comment Login