Connect with us

Bolmong

Diterima Bupati Yusra, Bolmong Terima Bantuan Cadangan Pangan dari Pemprov Sulut

Published

on

PANTAU24.COM – Komitmen Gubernur Sulawesi Utara Yulius Selvanus dalam memajukan Kabupaten Bolaang Mongondow jelas. Dalam kunjungan kerjanya Safari Ramadhan, Kamis (13/03/2025) di Lapangan Kelurahan Inobonto I, Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow menerima bantuan Cadangan Pangan Pemerintah Daerah (COPD) sebesar 2,5 Ton diperuntukan kepada masyarakat rawan pangan.

Bantuan tersebut diserahkan secara langsung oleh Gubernur Sulut YSK yang diterima langsung oleh Bupati Yusra Al-Habsyi. Tak hanya itu saja, Gubernur YSK juga memberikan bantuan Benih Jagung sebesar 112,5 Ton yang diterima oleh Wakil Bupati Dony Lumenta.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Yusra Al-Habsyi menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur Sulut YSK yang tetap komitmen dengan masyarakat Kabupaten Bolaang Mongondow.

“Apresiasi setinggi-tingginya kepada Pak Gubernur yang tetap komitmen dengan masyarakat Kabupaten Bolaang Mongondow. Ini dibuktikan dengan hari ini Pak Gubernur meninjau secara langsung titik-titik lokasi untuk pembangunan Perguruan tinggi,” kata Bupati Yusra.

Gubernur Sulut YSK dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Bolaang Mongondow yang sudah menghantarkannya menjadi Gubernur Sulawesi Utara periode 2025-2030.

Fakta menarik dan bermanfaat

“Terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah memilih, mempercayakan saya bersama pak Viktor, jika dihitung Bolmong menjadi penyumbang suara terbesar untuk YSK-Viktory,” kata Gubernur.

Dia tetap berkomitmen untuk menjadikan Bolaang Mongondow Raya sebagai pusat pembangunan dimasa pemerintahannya saat ini.

Meskipun ditengah kebijakan efisiensi anggaran yang diterapkan oleh pemerintah pusat, tidak akan mempengaruhi sejumlah program prioritasnya untuk membangun Sulawesi Utara melalui program Astacita.

“Waktunya sulut membangun, waktunya Bolmong membangun, sesuai dengan visi misi presiden juga dengan visi misi YSK Victory yakni Astacita,” Ujar Gubernur YSK. (Advertorial)