Bitung
Polres Bitung Hadapi Tantangan Medsos dan Anggaran Terbatas, Apresiasi Kerja Luar Biasa Badan Adhoc di Pilkada 2024

BITUNG, PANTAU24.COM – Kabag Ops Polres Bitung, Kompol Karel Tangay, yang juga mantan Kasat Intel Polres Bitung, menjadi salah satu narasumber dalam kegiatan Evaluasi Tahapan Pemungutan, Perhitungan, dan Rekapitulasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bitung Tahun 2024 yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bitung, Jumat (22/01/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Tangay menyampaikan apresiasi kepada seluruh penyelenggara, khususnya badan ad hoc seperti PPK, PPS, dan KPPS, atas dedikasi mereka dalam menyukseskan Pilkada 2024.
Menurutnya, meskipun terdapat kendala di lapangan, pelaksanaan Pilkada di Kota Bitung berjalan lancar, aman, dan kondusif.
“Kami menyaksikan sendiri bagaimana kerja keras teman-teman badan ad hoc yang luar biasa dalam menjalankan tugas mereka. Mereka telah memberikan yang terbaik demi suksesnya Pilkada 2024. Apresiasi besar untuk dedikasi mereka,” ujar Tangay.
Pilkada Kota Bitung Aman Tanpa Sengketa
Tangay juga mengaku bangga karena Pilkada di Kota Bitung berhasil diselesaikan tanpa adanya sengketa.
Hal ini, menurutnya, menunjukkan kualitas kerja KPU Bitung yang sangat baik.
“Sampai saat ini, Kota Bitung bebas dari sengketa Pilkada 2024. Ini menandakan bahwa KPU Bitung bekerja dengan sangat baik. Mewakili masyarakat Kota Bitung, kami sampaikan terima kasih atas dedikasi teman-teman penyelenggara. Memang ada kekurangan, baik administratif maupun teknis, tetapi itu adalah hal yang manusiawi karena tidak ada yang sempurna,” ungkapnya.
Tantangan dan Kendala di Lapangan
Kompol Karel Tangay mengungkapkan bahwa dinamika selama Pilkada, terutama di media sosial, menjadi salah satu tantangan terbesar.
“Media sosial sering kali menjadi tempat perdebatan dan penggorengan isu terkait Pilkada. Namun, kita bersyukur Tuhan masih memberkati Kota Bitung, sehingga dinamika tersebut dapat dikelola dengan baik,” katanya.
Selain itu, ia menjelaskan bahwa keterbatasan anggaran juga menjadi kendala dalam pengamanan Pilkada 2024.
“Anggaran untuk Polres Bitung hanya sebesar Rp 1,5 miliar, jauh berkurang dari sebelumnya yang mencapai Rp 3,5 miliar. Dengan jumlah ini, kami harus memutar otak untuk memaksimalkan pengamanan. Dari 427 personel yang ada, hanya 85 personel yang dapat dilibatkan langsung dalam pengamanan, di luar dukungan dari Brimob,” jelasnya.
Kolaborasi dan Sinergi Menjadi Kunci
Meski dengan keterbatasan, Tangay menegaskan bahwa koordinasi dan kolaborasi yang telah terjalin antara Polres Bitung, KPU, serta penyelenggara lainnya menjadi kunci utama keberhasilan.
Ia juga berterima kasih kepada Forkopimda dan masyarakat Kota Bitung atas dukungannya.
“Operasi Mantap Praja yang kami jalankan mencakup pengamanan logistik, gudang logistik, pengamanan di TPS, hingga pengawalan komisioner KPU. Dengan dukungan semua pihak, seluruh rangkaian tahapan Pilkada berjalan aman, tertib, dan kondusif,” ujar Tangay.
Euforia dan Gesekan Pasca Pilkada
Tangay mengungkapkan bahwa sempat terjadi gesekan di masyarakat pasca pengumuman hasil Pilkada akibat euforia pendukung paslon yang dinyatakan unggul.
Namun, berkat koordinasi yang baik dengan KPU Bitung, situasi tersebut berhasil diredam.
“Setelah dinyatakan unggul, euforia pendukung sempat menimbulkan gesekan kecil di masyarakat. Kami segera turun bersama KPU untuk meminimalisir potensi konflik. Hal seperti ini perlu dievaluasi untuk Pilkada ke depan agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan,” tegasnya.
Harapan untuk Pelantikan dan Pilkada Mendatang
Tangay menutup paparannya dengan harapan agar proses pelantikan kepala daerah pada 6 Februari mendatang dapat berjalan aman dan kondusif.
Ia juga berharap bahwa segala kekurangan selama Pilkada 2024 dapat menjadi pelajaran untuk penyelenggaraan Pilkada mendatang.
“Meski ada kekurangan di luar jangkauan kami, saya yakin dengan kolaborasi yang telah terbangun, kita bisa terus memperbaiki dan meningkatkan kualitas Pilkada. Mari kita bersama-sama memastikan pelantikan berjalan lancar dan aman,” tutup Tangay.

You must be logged in to post a comment Login