Connect with us

Bitung

Ketua BK Mengaku Capek Tegur Anggota DPRD Bitung Malas Hadir Rapat

Published

on

Erouw Sondakh

BITUNG, PANTAU24.COM– Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD Kota Bitung, Erouw Sondakh mengaku capek meneggur para anggota DPRD Bitung yang malas menghadiri rapat.

Menurut Politisi Golkar ini, dirinya telah berulang kali meneggur bahkan mengingatkan kepada para anggota DPRD yang sering mangkir rapat-rapat penting di DPRD agar sadar.

Bahkan kata Sondakh, sebelum rapat di mulai dirinya sering menghubungi satu persatu para anggota DPRD yang malas tersebut agar ikut rapat.

“Tapi selalu alasan mereka sibuk,” ujarnya, Senin (27/05/2024), disela-sela rapat paripurna.

Dia mengatakan, para anggota DPRD Kota Bitung yang sudah sering kali tidak menghadiri rapat paripurna akan ada sanksinya sesuai dengan yang tertuang di dalam aturan perunda g-undangan maupun tatib di DPRD Bitung

“Kalau sudah sering tidak hadir rapat paripurna. Pasti akan ada sanksinya. Tapi untuk prosesnya itu panjang. Apalagi masa periode sudah akan berakhir. Makanya mereka tak mau mempedulikan apa yang saya sampaikan,” kata dia.

Disingung siapa saja anggota DPRD Bitung yang malas hadir rapat paripurna. Sondakh enggan membeber.

“Yah kalian teman-teman wartawan yang lebih tahu siapa mereka itu. Intinya saya selaku ketua BK sudah melaksanakan tugas saya untuk memperingatkan teman-teman DPRD. Capek juga saya ingatkan mereka terus,” ucapnya.