Connect with us

Editor's Pick

Timnas Indonesia Gagal Juara Piala AFF Futsal 2022 Setelah Kalah Adu Penalti Lawan Thailand

Published

on

PANTAU24.COM-Timnas Futsal Indonesia kalah adu penalti dengan skor 3-5 dari Thailand dalam pertandingan final Piala AFF Futsal 2022, di Huamark Indoor Stadium, Bangkok, Thailand, Minggu, 10 April 2022.

Mimpi menjadi juara Piala AFF Futsal 2022 terpaksa harus dikubur dalam-dalam oleh Timnas Futsal Indonesia setelah kalah lewat drama adu pinalti lantaran skor 2-2 bertahan di waktu normal dan babak tambahan waktu.

Timnas Indonesia unggul dua gol lebih dulu lewat Evan Soumilena dan Ardiansyah Runtuboy, sebelum Thailand menyamakan kedudukan di akhir-akhir laga lewat Krit Aransanyalak dan Muhammad Osamanmusa.

Thailand akhirnya berhak mempertahankan gelar juara setelah menang adu penalti 5-3 dari timnas Indonesia usai salah satu penendang skuad Garuda yakni Ardiansyah Runtuboy selaku penendang kedua gagal mencetak gol.

Hasil ini membuat timnas Indonesia harus rela kembali puasa gelar juara Piala AFF Futsal sejak kali terakhir meraihnya pada edisi 2010. Sementara bagi Thailand, kemenangan ini membuat mereka menegaskan dominasi di kancah futsal ASEAN dengan koleksi 16 gelar juara.

Fakta menarik dan bermanfaat