Bolmong
Bupati Yasti Lantik 96 Sangadi Terpilih Hasil Pilsang Serentak di Bolmong

BOLMONG, PANTAU24.COM-Bupati Bolmong, Yasti Soepredjo Mokoagow resmi melantik dan mengambil sumpah kepada 96 Sangadi terpilih periode 2022-2028 hasil Pilsang serentak di Bolmong tahun 2022.
Pelantikan digelar di pelataran kantor Bupati Bolmong, Rabu 15 Maret 2022. Turut hadir pada pelantikan, unsur pimpinan dan sejumlah anggota DPRD Bolmong, Kapolres Bolmong dan Kapolres Kotamobagu, yang mewakili Dandim 1303 Bolmong, jajaran pemerintah kabupaten, para camat, Sangadi dan BPD se Kabupaten Bolmong, serta tamu dan undangan lainnya.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Yasti mengatakan, bahwa pelantikan Sangadi sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku yang menyebutkan, sangadi yang berhenti karena berakhir masa jabatannya untuk mengisi kekosongan kepala pemerintahan di desa harus dilaksanakan penggantian sangadi melalui pemilihan.
“Pengambilan sumpah dan pelantikan pada hari ini merupakan implementasi dari peraturan perundang-undangan tersebut. Untuk itu saya selaku pribadi keluarga serta atas nama pemerintah dan masyarakat kabupaten bolaang mongondow menyampaikan ucapan selamat bertugas dan selamat berkarya kepada ibu bapak 96 sangadi yang barusan dilantik. Sekaligus ucapan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada para pejabat sangadi yang telah berakhir masa jabatannya,” kata Bupati dalam sambutannya.

Top eksekutif Pemkab Bolmong itu juga menyampaikan terima kasih kepada jajaran kepolisian serta unsur TNI yang telah bekerja keras tulus dan ikhlas dalam mengawal proses pelaksanaan pemilihan sangadi serentak di Bolmong sehingga dapat terlaksana dengan aman tertib dan lancar, serta tetap berjalan dalam suasana yang kondusif.
Di sisi lain, sebagai pemimpin penyelenggara pemerintahan di desa, lanjut Bupati, sangadi merupakan pengambil keputusan sekaligus penanggungjawab setiap keputusan yang akan dilaksanakan oleh pemerintah desa.

“Keberhasilan pembangunan di desa salah satunya ditentukan oleh kepemimpinan. Sehingga sangadi dituntut untuk lebih visioner, kreatif dan inovatif serta dituntut untuk mampu menggali dan mengelola potensi sumber daya alam serta sumber daya manusia di desa yang dipimpinnya,” ujarnya.

Diakhir sambutannya, Yasti menekankan sejumlah hal penting kepada para sangadi yang baru dilantik. Diantaranya, segera melaksanakan serah terima jabatan paling lambat tiga hari setelah pelantikan. Serah terima jabatan tersebut harus difasilitasi oleh Camat. Selanjutnya, melaksanakan koordinasi dan konsolidasi dengan sangadi sebelumnya.

“Bersinergi dengan perangkat desa dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban. Mengingat masih terdapat desa yang situasinya belum terlalu kondusif pasca pelaksanaan pemilihan sangadi. Rangkul dan ajaklah seluruh perangkat dan komponen masyarakat desa untuk bersama-sama membangun dan memajukan desa yang dipimpin,” tegas Bupati Yasti. (Advertorial)

You must be logged in to post a comment Login