Bolmong
Bupati Bolmong Terima Penghargaan di Hari Bhayangkara ke-75
Yasti menerima penghargaan atas jasa dan kontribusinya dalam rangka percepatan pembangunan Markas Komando (Mako) Polres Bolmong. Adapun kontribusi dan jasa Bupati Bolmong diantaranya, pemberian lahan Mako Polres Bolmong seluas 5 Ha, dan membantu pematangan lahan pembangunan Mako Polres Bolmong seluas 1 Ha.
BOLMONG, PANTAU24.COM–Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Yasti Soepredjo Mokoagow menerima Piagam Penghargaan dari Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) Irjen Pol Nana Sudjana MM, Kamis, 1 Juli 2021.
Bupati Yasti menerima penghargaan atas jasa dan kontribusinya dalam rangka percepatan pembangunan Markas Komando (Mako) Polres Bolmong. Adapun kontribusi dan jasa Bupati Bolmong diantaranya, pemberian lahan Mako Polres Bolmong seluas 5 Ha, dan membantu pematangan lahan pembangunan Mako Polres Bolmong seluas 1 Ha.
Tak hanya itu, Bupati juga membantu dukungan operasional Polres Bolmong berupa 2 unit kendaraan roda 4 dan dukungan anggaran operasi ketupat Samrat 2021. Penghargaan tersebut juga merupakan usulan dari Kapolres Bolmong, AKBP Nova Surentu kepada Kapolda Sulut.
Penyerahan piagam penghargaan, disaksikan langsung Gubernur Sulut Olly Dondokambey, Forkopimda, dan digelar di ruang rapat Catur Prasetya Mapolda Sulut, bersamaan dilaksanakannya syukuran hari Bhayangkara ke-75 tahun 2021.
Dalam kesempatan itu, pelaksanaan Upacara Hut Bayangkara ke-75 diawali dengan mengikuti serta mendengarkan sambutan Kapolri dan dilanjutkan dengan syukuran hari Bhayangkara secara virtual dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19.
Bupati Yasti, mengucapkan terima kasih kepada Kapolda Sulut Irjen Pol Nana Sudjana, yang telah memberikan penghargaan.
“Saya ucapkan selamat Hari Bayangkara ke 75, dan terima kasih kepada Kopolda atas pemberian penghargaan,” ungkap Bupati.
Sementara itu, Kapolda Sulut Irjen Pol Nana Sudjana melalui Kabid Humas Kombes Pol Jules Abraham Abast, mengapresiasi setinggi-tingginya dan mengucapkan terima kasih atas kontribusi Bupati Bolmong.
“Kontribusi ini merupakan wujud nyata dukungan Pemkab Bolmong untuk mempercepat dan merealisasikan pembangunan Mako Polres sesuai dengan program prioritas Kapolda Sulut,” kata Abast.
Dengan adanya kontribusi dan bantuan yang telah diberikan kata dia, tentunya akan memperkuat sinergitas, kerjasama, serta kemitraan antara Polda Sulut dan jajaran pemkab, terutama dalam memberikan pelayanan terbaik sekaligus menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif.
“Dengan segera terealisasinya pembangunan Mako Polres Bolmong, maka akan semakin memantapkan tugas-tugas Polda Sulut dan jajaran dalam mengawal jalannya kebijakan serta program-program Pemerintah Pusat yang dilaksanakan di daerah,” tutupnya.(*)
You must be logged in to post a comment Login