Connect with us

Bolmong

Pemindahan RKUD Pemkab Bolmong Tak Mengganggu Pelayanan

Pemkab sendiri telah menyiapkan fasilitas. Seperti Kasda Online sudah ada di Bank Sulutgo

Published

on

rio lombone
Kepala BKD Bolmong, Rio Lombone

BOLMONG, PANTAU24.COM-Pemindahan Rekening Kas Umun Daerah (RKUD) milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong) dari BNI ke Bank SulutGo (BSG) tidak akan mengganggu pelayanan terkait keuangan di Badan Keuangan Daerah (BKD) Bolmong.

Pemkab sendiri telah menyiapkan fasilitas. Seperti Kasda Online sudah ada di Bank Sulutgo.

“Pemindahan RKUD ini tidak mengganggu proses pelayanan keuangan di BKD. Karena Bank Sulutgo punya fasilitas seperti Kasda Online dan beberapa fasilitas lainnya,” ujar Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Bolmong, Rio Lombone.

Ia menambahkan, pemindahan RKUD dari BNI ke Bank Sulutgo akan efektif diterapkan pada awal Januari tahun 2021 mendatang. Dan saat ini pengelolaan sisa anggaran 2020 masih tetap di Bnak BNI.

“Untuk sisa tahun anggaran 2020 masih tetap di BNI. Tetapi persiapan untuk pemindahan RKUD sudah mulai kita lakukan,” ungkapnya.

Fakta menarik dan bermanfaat

Saat ini BKD masih melakukan pembahasan dengan Bank Sulutgo terkait aplikasi apa saja yang bisa digunakan sesuai kebutuhan daerah. Sementara itu, untuk lebih memudahkan pelayanan keuangan di tahun 2021 mendatang, Rio mengatakan para pihak ketiga membuka rekening Bank Sulutgo.

“Kalau pakai bank lain bisa saja. Tetapi proses RTGS itu akan memakan waktu lama. Jadi, lebih bagus kalau pakai rekening Bank Sulutgo agar proses pemindahbukuan langsung dilakukan ke rekening penerima,” pungkasnya.