PERISTIWA
Kemenparekraf Kerja Sama Dengan Le Meridien Sediakan Layanan Fasilitas Hotel Untuk Tenaga Medis

PANTAU24.COM – Kementerian Pariwisata dan Eknomoi Kreatif kembali menyediakan layanan fasilitas hotel untuk para tenaga medis yang bertugas selama menangani pasien dimasa pandemi corona yang ada.
Dilansir dari kompas.com, wishnutama menjelaskan bahwa Akomodasi tambahan tersebut diperuntukan untuk 154 tenaga medis dari Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) Dr. Mintoharjo, Jakarta
RSAL Dr. Mintoharjo merupakan salah satu rumah sakit yang menjadi rujukan pemerintah dalam penanganan virus covid-19 di Indonesia.
Selain itu kemenparekraf juga tetap memfasilitasi para tenaga medis dengan fasilitas tambahan seperti binatu untuk pakaian, makanan dan juga transportasi grab setiap harinya.
Wishnutama dalam kesempatan tersebut menjelaskan bahwa hal ini juga sebagai misi kemanusiaan dan salah satu dukungan untuk mendukung pelaku di industri pariwisata selama masa pandemi virus ini berlangsung.
Kurang lebih 77 kamar yang akan digunakan oleh para tenaga medis yang ada, dengan tetap memperhatikan protokol-protokol kesehatan yang berlaku.
General Manager Hotel Le Meridien, Vikas juga menambahkan bahwa hal ini bukan hanya tentang bisnis saja tapi merupakan kesempatan bagi mereka untuk membantu pemerintah dalan menangani virus pandemi yang ada.

You must be logged in to post a comment Login