Connect with us

HIBURAN

Ini Rahasia Tubuh Indah Ala Kendall Jenner

Banyak orang mengimpikan memiliki tubuh yang indah seperti Kendall

Published

on

PANTAU24.COM – Kendall Jenner menarik perhatian publik saat memamerkan keindahan tubuhnya, hasil dari latihan fisik yang dia lakukan.

Menanggapi tu, personal trainer Gunnar Peterseon memberikan tipsnya, agar anda bisa mendapatkan tubuh indah ala Kendall.

1. Push up
Ambil posisi tengkurap dengan tangan menempel di lantai. Jaga agar perut tetap kencang dan leher dalam posisi netral saat menurunkan tubuh mendekat ke lantai dan mendorong ke atas.

Pastikan tubuh tetap lurus. Pinggul juga tak boleh menekuk saat tubuh turun atau naik. Lakukan sebanyak 6 set, dengan masing-masing set sebanyak 10 kali.

2. Squat
Berdiri dan beri jarak antara dua kaki selebar bahu. Posisikan dada agak membusung. Dalam posisi ini, tekuk lutut seperti posisi duduk dan kembali ke posisi semula. Lakukan 5 set, dengan masing-masing pengulangan sebanyak 15 kali.

Fakta menarik dan bermanfaat

3. Tuck jump
Coba melompat setinggi mungkin. Mulai dengan posisi berdiri, lalu melompat seolah Anda ingin mempertemukan paha dengan dada. Jaga keseimbangan saat mendarat. Anda bisa menggunakan tangan untuk keseimbangan juga membantu mengayun saat melompat. Lakukan 10 kali lompatan sebanyak 4 kali.

4. Latihan barbel
Manfaatkan dua barbel. Beratnya bisa Anda sesuaikan dengan kemampuan. Satu tangan memegang satu barbel, dimulai dengan posisi barbel di dekat telinga. Tarik ke atas hingga posisi tangan lurus. Ulangi sebanyak 3 kali masing-masing 15 kali.

5. Skater lunge with dumbbell kickback
Padukan latihan barbel dan lunge. Ambil posisi seperti seorang skater dengan tubuh membungkuk, kepala menghadap ke depan dan lutut agak ditekuk.

Bawa barbel dan dekatkan pada perut. Saat kaki kiri ditarik ke belakang, tarik pula barbel di tangan kiri. Ulangi gerakan serupa pada kaki kanan. Lakukan 2×10 atau 2 set dengan masing-masing 10 kali.

6. Bicycle crunches
Ambil posisi berbaring dengan tangan menopang kepala. Tarik kaki kiri sehingga membentuk sudut 90 derajat ke arah kepala. Saat bersamaan, upayakan siku kanan bisa menyentuh lutut. Lakukan bergantian dengan kaki kanan.

Gerakan ini harus mirip dengan orang yang sedang mengayuh sepeda. Jaga posisi dada agak tinggi dan benar-benar berputar ke sisi kiri dan kanan, bukan hanya siku yang digerakkan.

Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply