SULUT
Diterjang banjir bandang, warga Lumbo mengungsi akses jalan lumpuh

PANTAU24.COM – Bencana alam kembali mengguncang Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro). Kali ini, Sabtu (26/4/2025) dini hari, banjir bandang menerjang Kampung Lumbo, Kecamatan Tagulandang Utara.
Terjangan lumpur bercampur bebatuan, puing-puing, dan dahan pohon menghantam permukiman warga, memaksa sedikitnya 10 keluarga mengungsi ke tempat yang lebih aman. Rumah-rumah mereka rusak, sebagian besar dipenuhi material yang terbawa arus deras.
Kepala Kampung Lumbo, Henra Mangkey, membenarkan kondisi ini, dimana sebagian warga terpaksa harus mengungsi.
“Mereka terpaksa mengungsi karena rumah sudah tidak layak huni, dipenuhi lumpur dan puing-puing. Kerusakan terjadi di Lindongan I,” ujar Mangkey.
Meski demikian, Mangkey bersyukur karena tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
“Sejauh pengamatan saya pagi tadi, kerusakan yang terjadi masih tergolong rusak ringan,” tambahnya.
Di sisi lain, bencana ini juga menyebabkan lumpuhnya akses jalan utama yang menghubungkan Kecamatan Tagulandang Utara dan Tagulandang.
Camat Tagulandang Utara, Hendryco Kakumboti, yang langsung turun ke lokasi, memastikan hal ini.
“Prioritas kami hari ini membuka akses jalan, minimal bisa dilalui kendaraan roda dua,” tegas Kakumboti.
Pantauan di lapangan, upaya pembersihan jalan dan rumah warga berlangsung intensif. Aparat gabungan dari Koramil 1301-01 Tagulandang dan Pos Angkatan Laut Tagulandang turut membantu proses evakuasi material yang menutup akses jalan.
Musibah ini menjadi pengingat betapa rentannya daerah pesisir dan pegunungan seperti Tagulandang Utara terhadap bencana alam.
Pemerintah setempat kini bergerak cepat memulihkan situasi, sembari memastikan keselamatan warga tetap menjadi prioritas utama.

You must be logged in to post a comment Login