Connect with us

SULUT

Wagub Victor Mailangkay hadiri peringatan Hari Otonomi Daerah ke-XXIX secara virtual

Published

on

PANTAU24.COM – Wakil Gubernur Sulawesi Utara Victor Mailangkay mengikuti upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-XXIX secara virtual, mewakili Gubernur Yulius Selvanus, dari Ruang Rapat Wakil Gubernur di Manado, Jumat (25/4/2025).

Kehadiran Mailangkay menegaskan komitmen Pemprov Sulut dalam memperkuat kolaborasi dengan pemerintah pusat.

Upacara nasional dipimpin oleh Wakil Menteri Dalam Negeri Bima Arya yang mewakili Mendagri Tito Karnavian. Dalam sambutannya, Wamendagri menyampaikan tema utama “Sinergi Pusat dan Daerah Membangun Nusantara Menuju Indonesia Emas 2045” sebagai pijakan strategis.

“Otonomi daerah bukan hanya soal pembagian kewenangan, tapi juga tentang bagaimana setiap level pemerintahan bekerja sama membangun masa depan Indonesia yang lebih baik,” ujarnya.

Wagub Victor Mailangkay hadiri peringatan Hari Otonomi Daerah ke-XXIX secara virtual
Wagub Sulut Victor Mailangkay (kanan) dan Karo Pemotda Setda Prov. Sulut Andra Mawuntu (kiri) saat mengikuti upacara peringatan hari otonomi daerah ke-XXIX di Ruangan Wagub, Kantor Gubernur Sulut, Jumat (25/4/2025).

Selain Mailangkay, jajaran Pemprov Sulut yang hadir daring termasuk Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setda Provinsi Sulut, Andra K. Mawuntu.

Wamendagri memetakan delapan fokus strategis nasional: swasembada pangan dan energi, pengelolaan sumber daya air, layanan pendidikan dan kesehatan yang merata, reformasi birokrasi, serta pengembangan kewirausahaan inklusif dan UMKM.

Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-XXIX kali ini menjadi momentum bagi Sulut untuk memacu akselerasi pembangunan daerah.

Dengan kehadiran Wakil Gubernur di tengah arahan pemerintah pusat, Pemprov Sulut diharapkan makin siap merancang kebijakan yang relevan dengan potensi lokal dan memastikan manfaat otonomi dirasakan masyarakat di seluruh pelosok provinsi.

***


Artikel ini merupakan republikasi dari: zonautara.com

Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply