Bolmong
Bupati Bolmong Pimpin Penanaman Ribuan Bibit Pohon Buah di Kompleks Perkantoran

BOLMONG, PANTAU24.COM – Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong), Yusra Alhabsyi, memimpin langsung kegiatan penanaman ribuan bibit pohon buah di kompleks perkantoran Pemkab Bolmong, Selasa, 8 April 2025.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Dony Lumenta, Ketua dan Wakil DPRD, Kapolres, TP PKK, Sekretaris Daerah, para pimpinan OPD, serta ASN.
“Ada ribuan bibit dari puluhan jenis buah yang akan kita tanam,” ujar Bupati Yusra dalam sambutannya.
Ia menjelaskan bahwa penanaman dilakukan sebagai bagian dari gerakan revolusi hijau dan untuk menggantikan sejumlah pohon tua yang sudah membahayakan karena usianya yang puluhan tahun.
“Setiap ASN membawa satu bibit. Dengan jumlah ASN yang banyak, maka kita bisa menanam ribuan bibit pohon,” kata Yusra.
Jenis bibit pohon yang ditanam antara lain mangga, rambutan, durian, manggis, alpukat, kelengkeng, serta berbagai tanaman buah lainnya.
Menurut Yusra, dipilihnya tanaman buah bukan tanpa alasan. Selain berkontribusi terhadap penghijauan, tanaman ini juga diharapkan dapat memberi manfaat langsung bagi ASN maupun masyarakat sekitar.
“Ini salah satu upaya kita dalam mempertahankan keanekaragaman hayati, khususnya tanaman buah,” jelasnya.
Ia juga mengajak seluruh pihak untuk merawat pohon-pohon yang telah ditanam agar gerakan penghijauan ini dapat berkelanjutan dan benar-benar bermanfaat bagi lingkungan dan generasi mendatang.

You must be logged in to post a comment Login