Connect with us

Bitung

BMKG Ingatkan Cuaca Ekstrem di Sulut, Waspada Banjir dan Longsor!

Published

on

BMKG Manado mengeluarkan himbauan soal cuaca ektream.

Bitung, Pantau24.com-– Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Sam Ratulangi Manado mengeluarkan peringatan dini terkait potensi cuaca ekstrem di Sulawesi Utara.

BMKG meminta masyarakat untuk waspada terhadap hujan lebat disertai petir dan angin kencang yang diprediksi terjadi pada 12-16 Februari 2025.

“Berdasarkan analisa dinamika atmosfer, kami memantau adanya peningkatan aktivitas konvektif akibat beberapa fenomena atmosfer seperti anomali negatif OLR, pergerakan MJO dan Equatorial Rossby, serta pola belokan angin (shearline). Selain itu, kelembaban udara yang tinggi hingga lapisan atas semakin mendukung pertumbuhan awan hujan,” tulis BMKG dalam keterangannya, Selasa (11/2/2025).

BMKG menyebut, wilayah yang berpotensi mengalami hujan lebat disertai petir dan angin kencang meliputi Manado, Bitung, Tomohon, Minahasa, Minahasa Utara, Minahasa Selatan, Bolaang Mongondow (Bolmong), Bolmong Utara, Bolmong Selatan, Kepulauan Sitaro, Kepulauan Sangihe, dan Kepulauan Talaud.

Fakta menarik dan bermanfaat

Ancaman Bencana Hidrometeorologi

Cuaca ekstrem ini berpotensi menyebabkan berbagai bencana hidrometeorologi seperti genangan air, banjir, tanah longsor, dan pohon tumbang. Oleh karena itu, BMKG mengimbau masyarakat serta pemerintah daerah agar tetap siaga dan menghindari aktivitas di wilayah rawan bencana.

“Kami mengingatkan masyarakat untuk terus memantau perkembangan cuaca dan peringatan dini melalui kanal informasi resmi BMKG, termasuk website, WhatsApp, serta media sosial BMKG Sulawesi Utara,” imbau BMKG.

Masyarakat dapat mengakses informasi cuaca lebih rinci melalui website https://cuaca.bmkg.go.id/, WhatsApp 0811-4320-0877, Facebook BMKG Sulawesi Utara, Instagram @infocuaca_sulut, serta aplikasi infoBMKG.

Tetap waspada dan utamakan keselamatan!