Kotamobagu
Ratusan Pelaku UMKM Kotamobagu Terima Bantuan

KOTAMOBAGU, PANTAU24.COM-Sebanyak 674 pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kota Kotamonagu, menerima Bantuan Pemerintah Pelaku Usaha Mikro (BPUM) tahap 2.
Sebelumnya, sebanyak 388 pelaku UMKM di Kotamobagu juga menerima Banpres Produktif Usaha Mikro (BPUM) tahap pertama dari Pemerintah Pusat barupa uang sebesar Rp 2,4 Juta per usaha.
“Tahap kedua ini 674 pelaku UMKM yang menerima,” ungkap Kabid Koperasi dan UMKM, Meiva Najoan
Ia menjelaskan, ada 6.271 UMKM yang dikirim ke Kementerian melalui provinsi beberapa waktu lalu.
“Jadi calon penerima lain yang belum masuk tahap pertama, nanti menunggu tahap selanjutnya, berdasarkan verifikasi dari pihak pemerintah pusat. Untuk Kotamobagu ini baru pencairan tahap pertama,” pungkasnya. (calsita)

You must be logged in to post a comment Login